Workshop Marmer.
Politeknik Aceh Selatan (Poltas) memiliki workshop yang mampu mengolah batu marmer dan granit menjadi handicraft serta berbagai pernak-pernik kebutuhan rumah tangga.
Dimana untuk menghasilkan produk tersebut dikerjakan dengan menggunakan teknik-teknik tertentu dan menghasilkan karya yang tidak biasa dan bernilai ekonomis serta artistik dengan harga yang bersahabat.
Produk handicraft yang dihasilkan dijamin dengan kualitas terbaik dan bagi masyarakat yang ingin memesannya, dipersilakan menghubungi pihaknya atau berkunjung langsung ke Workshop Marmer dan Granit Politeknik Aceh Selatan yang beralamat di Jalan Merdeka Komplek Reklamasi Pantai Tapaktuan
Artikel ini telah tayang di SerambiNews.com dengan judul Poltas Produksi Kerajinan Marmer dan Granit, https://aceh.tribunnews.com/2020/10/10/poltas-produksi-kerajinan-marmer-dan-granit?page=all.
Penulis: Taufik Zass | Editor: Taufik Hidayat