Poltas Kembali Yudisium Mahasiswa D-III Angkatan XI dengan 7 Orang Predikat Cumlaude

Poltas – Politeknik Aceh Selatan kembali menyudisium lulusan Program Diploma III Angkatan XI yang terdiri dari Jurusan Teknik Komputer 36 orang, Teknik Informatika 24 orang, Teknik Mesin 10 orang, dan Teknik Industri 16 orang dengan predikat cumlaude 7 orang dari total 86 mahasiswa. Acara tersebut berlangsung di aula kampus setempat, Senin, 17 Oktober 2023.

Dalam sambutannya direktur Poltas Ir. Nuzuli Fitriadi, ST., MT menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya dan mengucapkan selamat kepada semua mahasiswa yang telah di yudisium. “Peristiwa hari ini merupakan berupa berakhirnya tugas layanan dan asuhan secara formal kepada mahasiswa Politeknik Aceh Selatan dalam mengembangkan potensi mahasiswa sesuai dengan bidang keahlian,” kata Nuzuli.

Lanjutnya, meskipun berbagai keterbatasan kita selama ini ketika menjalani pendidikan jangan sampai membuat yudisiawan cengeng, menjadi pengeluh dan beban masyarakat. Tapi berkarya lah untuk daerah, bangsa dan negara. “Pantai Barat Selatan merupakan daerah yang sangat kaya dengan hasil alamnya, dan hanya menunggu bentuk kreativitas saja untuk mengolahnya sehingga menjadi lebih berkah dan bermanfaat kepada masyarakat,” pungkasnya. (*)